Mereka tidak hanya berkeliling dan mengamati lingkungan sekitar, tetapi juga aktif mengerjakan lembar kerja yang telah disiapkan oleh ustad dan ustazah sebagai bentuk refleksi pembelajaran.
Penulis: Ayuara Temasmiko
SURABAYA – Suasana belajar di SDIT Permata Surabaya pada Kamis (6/2/2025) berbeda dari biasanya. Para siswa tidak duduk di dalam kelas seperti hari-hari biasa, melainkan mengikuti kegiatan Outdoor Learning (OL) yang digelar di tiga lokasi berbeda. Kegiatan ini menjadi bagian dari program pembelajaran yang mengusung konsep belajar langsung di alam, menyesuaikan dengan materi dalam tema pelajaran masing-masing kelas.
Kegiatan diawali dengan sesi tahfiz yang tetap berlangsung sebelum pemberangkatan. Setelah itu, seluruh siswa berkumpul di lapangan untuk mengikuti apel persiapan. Dalam apel tersebut, Khusnul Khatimah selaku Wakil Kepala Sekolah bidang Kurikulum menyampaikan pesan kepada siswa agar tetap menjaga adab dalam berbicara serta menjaga kebersihan lingkungan di mana pun mereka berada. Kebiasaan baik ini juga menjadi bagian dari penilaian Standar Kompetensi Lulusan (SKL) yang selaras dengan dimensi pendidikan yang diterapkan oleh Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT).